Pengunjung Website
Hari Ini: 15,245
Minggu Ini: 289,624
Bulan Ini: 1,834,364
|
Jumlah Pengunjung: 13,048,128

Danlanud Halim Perdanakusuma Turut Mengantar Keberangkatan Presiden ke-7 Jokowi ke Solo

TNI AU. Komandan Pangkalan Udara (Danlanud) Halim Perdanakusuma Marsma TNI Muzafar, S.Sos., M.M., turut mengantarkan keberangkatan Presiden Republik Indonesia ke-7 Ir. H. Joko Widodo dan ibu Iriana Joko Widodo ke Solo, Minggu (20/10/2024) sore, sesuai menyelesaikan masa tugas sebagai Presiden RI. Perjalanan ini dilakukan menggunakan pesawat TNI Angkatan Udara, Boeing 737 dengan nomor registrasi A-7309.  

Setiba di Lanud Halim Perdanakusuma, Jokowi yang didampingi Presiden RI Prabowo Subianto disambut flypass formasi terbang yang dilakukan pesawat tempur TNI AU.

Pada kesempatan itu, Joko Widodo didampingi Presiden RI Prabowo Subianto juga menyapa menteri-menteri yang dulu membantunya di kabinet. Turut hadir juga sejumlah Kabinet Indonesia Maju, Panglima TNI, Kapolri, dan para Kepala Staf Angkatan.

Keberangkatan Joko Widodo ke Solo juga dikawalan delapan pesawat tempur TNI AU, yakni pesawat F-16 Fighting Falcon, T-50 Golden Eagle dan Sukhoi SU-30 MK2. Kehadiran formasi pesawat tempur ini merupakan bentuk penghormatan kepada Presiden RI ke-7 yang telah mengakhiri masa jabatannya sebagai kepala negara.