Pengunjung Website
Hari Ini: 15,245
Minggu Ini: 289,624
Bulan Ini: 1,834,364
|
Jumlah Pengunjung: 13,048,128

Koharmatau Sukses Gelar Pekan Olahraga HUT ke-61, Depohar 10 Raih Juara Tenis Meja

TNI AU. Bandung. Dalam rangka perayaan HUT ke-61, Koharmatau sukses menggelar Pekan Olahraga 2024 di Makoharmatau, Bandung, yang berlangsung meriah sejak 14 Oktober 2024. Seluruh satuan di bawah naungan Koharmatau turut serta dalam berbagai cabang olahraga yang dipertandingkan, seperti Lomba menembak, Panahan, pertandingan tenis meja, pertandingan voli, pertandingan bulutangkis, dan lomba tari tradisional.

Pada Rabu (23/10/2024), cabang olahraga tenis meja resmi menobatkan Depohar 10 sebagai Juara 1, disusul oleh Depohar 80 di posisi Juara 2, dan Depohar 70 di tempat ketiga. Selain itu, perlombaan tari tradisional Tamangpung Kisah juga menarik perhatian dengan Depohar 50 sebagai pemenang utama, sementara Makoharmat dan Depohar 60 masing-masing meraih Juara 2 dan 3.

Penyerahan medali dan piala dilakukan langsung oleh Wakil Komandan Koharmatau, Marsma TNI Hadi Siswoyo, S.Sos., M.M., dalam sebuah seremoni yang dihadiri oleh para pejabat Koharmatau, Komandan Depohar, serta personel dan PNS Koharmatau. Tak hanya itu, para juara juga mendapatkan uang pembinaan sebagai bentuk apresiasi atas pencapaian mereka.

Pekan Olahraga Koharmatau ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, namun juga mempererat kebersamaan dan semangat sportifitas di kalangan personel Koharmatau, menjadikan perayaan HUT ke-61 semakin bermakna dan penuh semarak.