TNI AU. Komandan Lanud I Gusti Ngurah Rai Kolonel Pnb Agni Prayogo, S.E., menerima kedatangan Tim Satgas P4GN TNI Angkatan Udara dalam rangka Sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika bertempat di Ruang Oemar Dani Mako Lanud I Gusti Ngurah Rai, Bali, Kamis (19/10/2023).
Sebelum dilaksanakan Sosialisasi, terlebih dahulu telah dilakukan tes urine kepada seluruh personel Lanud I Gusti Ngurah Rai dan hasilnya negatif.
Dalam sambutan tertulisnya, Danpuspomau Marsma TNI Pipik Krispiarto sekaligus Dansatgas P4GN TNI AU yang dibacakan Ketua Tim Satgas P4GN TNI AU Kolonel Pom Anang Sanjaya, S.H., mengatakan kehadiran Satgas P4GN untuk menciptakan keluarga besar TNI AU terbebas dan terlindungi dari pengaruh penyalahgunaan dan peredaran Narkoba, Satgas ini bertanggung jawab langsung kepada Kepala Staf Angkatan Udara dan bertugas melaksanakan kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam tindakan pre-emptive dan preventif serta represif terhadap penyalahgunaan dan peredaran narkotika di lingkungan TNI AU.
Sementara Danlanud I Gusti Ngurah Rai dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih, atas penyelenggaraan sosialisasi P4GN di Lanud I Gusti Ngurah Rai. Danlanud berharap, sosialisasi P4GN TNI AU ini dapat menambah wawasan dan ilmu pengetahuan tentang bahaya penyalahgunaan Narkoba, sehingga seluruh personel Lanud I Gusti Ngurah Rai mempunyai bekal wawasan, pengetahuan dan mental yang lebih siap, serta terhindar dari penyalahgunaan narkoba.
Turut hadir dalam kegiatan, Tim Satgas P4GN TNI AU Kolonel Sus Muhammad Yani, S,H., Letkol Pom I Gede Putu Sugiarta, Letkol Sus Drs. Ahmad Medianyah, M.S.Ag., Letkol Kes Indro Cuk W., A.Mk., Letkol Sus Hamdi Londong Allo, S.S., para Kepala Dinas dan seluruh personel Lanud I Gusti Ngurah Rai.